Minggu, 17 Mei 2009
Kegiatan Kerohanian SMPN 3 SIDOARJO
beberapa siswa yang akan mengambil air wudhu
siswa yang mendapat tugas menulis shalawat nabi di bawah musshalla
siswa yang tidak membawa mukena dapat meminjamnya di sudut mushalla
bu zakiah memberikan ceramah di depan
siswa perempuan sedang melaksanakan shalat dhuha
setiap hari jum'at, siswa-siswi SMPN 3 SIDOARJO, rutin mengadakan kegiatan kerohanian di musholla sekolah. tidak semua murid mengikutinya memang, karena dapat dipastikan bila semua murid ikut kegiatan ini, musholla tersebut akan terasa seperti tempat pengambilan BLT (tahu kan?? tempat yang ramai dan biasanya terjadi aksi dorong2an plus injak-menginjak).
maka dari itu, pihak sekolah memberlakukan sistem bergilir (yah, apalah istilahnya.. saya juga kurang bisa memilih kata yang lebih bagus). jadi misalnya jum'at minggu ini kelas 9.2 dan 9.3 mendapat giliran mengikuti kegiatan kerohanian. maka jum'at minggu depan kelas yang mengikuti sudah berbeda lagi, misalnya kelas 9.4 dan 9.5.
normalnya semua siswa laki-laki dapat mengikuti kegiatan ini, namun lain halnya dengan siswa perempuan yang bisanya mengalami siklus menstruasi tiap bulannya. jadi, khusus untuk siswa perempuan yang sedang "libur" mereka akan mendapatkan tugas pengganti berupa menulis SHALAWAT NABI berulang kali (dulu waktu saya sedang "libur" sih, saya disuruh menulis sebanyak 25x. tapi entahlah kalau sekarang. siapa tahu sudah berubah.). dan bagi siswa yang lupa membawa perlengkapan shalat, di sudut mushalla terdapat beberapa mukena yang dapat dipinjam oleh siswa, namun memang jumlahnya terbatas. Jadi siapa cepat, dia dapat. dan
setelah melakukan shalat dhuha, guru2 agama mulai memberikan ceramahnya.
Langganan:
Postingan (Atom)